Meta AI adalah fitur chatbot AI yang baru-baru ini diperkenalkan oleh Whatsapp. Dengan fitur ini, maka pengguna Whatsapp dapat berinteraksi secara langsung dengan kecerdasan buatan. Namun tahukah kalian kalau Meta AI kini sudah bisa digunakan di grup loh. Yuk cari tahu cara masukkan meta AI ke chat grup WA berikut ini.
Apakah Meta AI Bisa Digunakan di Grup WA?
Baru-baru ini, Meta AI sudah bisa digunakan di grup WA. Jadi, sebagai admin maupun member grup WA, nantinya kalian bisa mention chatbot AI tersebut. setelah itu, baru bisa menggunakannya untuk chat atau keperluan lainnya sesuai dengan kebutuhan.
Namun, Meta AI sendiri belum tersedia ke semua pengguna untuk saat ini. Beberapa layanan masih tersedia secara acak di negara-negara dengan bahasa yang didukung. Untuk saat ini meliputi Bahasa Inggris, Arab, Indonesia, Hindi, Portugis, Tagalog, Prancis, Thailand, Spanyol, dan juga Vietnam.
Untuk fiturnya sendiri, sebenarnya antara Meta AI versi grup dan versi chat pribadi sama. Hanya saja, keduanya memiliki cara akses yang berbeda. Kalian pun bisa sama-sama menggunakannya untuk bertanya dan menyajikan jawaban sesuai perintah kalian nantinya.
Meta AI juga sekarang sudah tersedia fitur bicara secara realtime. Jadi, buat yang ingin bertanya-tanya baik di pesan obrolan pribadi maupun di grup dengan berbasis suara, maka nantinya bisa menggunakan fitur suara ini.
Cara Masukkan Meta AI ke Chat Grup WA
Inilah langkah-langkah yang bisa kalian gunakan untuk memasukkan meta AI ke chat grup WA secara mudah dan cepat:
1. Buka Grup Whatsapp
Pertama, bukalah grup WA kalian masing-masing. Namun yang pertama, pastikan bahwa akun WA kalian sudah mendapatkan fitur Meta AI tersebut.
2. Mention Meta AI di Kolom Pesan
Selanjutnya, silakan mention Meta AI dengan klik @ di kolom pesan, lalu pilih Meta AI pada pilihan yang paling atas.
3. Ketikan Prompt (Perintah)
Di samping mention tersebut, lalu masukan teks perintah atau pertanyaan yang ingin Anda tanyakan kepada chatbot. Anda juga bisa memerintahkan bot Meta AI untuk mengirimkan gambar.
Mudah bukan cara masukkan meta AI ke chat grup WA. Tertarik untuk mencobanya?